Sabtu, 21 November 2015

MAHKOTA TERINDAH



                       MAHKOTA TERINDAH 
                              Karya HINDUN    
                                               Cijantung, 13 Desember 2014

Satu demi satu ayat kubaca dan kuhafal
Satu demi satu hari kulalui
Dengan hafalan ayat-ayat Qur’an.

Kau bimbing aku
Dengan semangat
Kau tuntun aku
Dengan suara merdumu

Bahagia rasanya bisa mengucap dengan fasih
Bisa merangkai bacaan dengan mahroj yang tepat

Sejak kecil, sejak kau antar aku ke gerbang sekolah
Sungguh mulia segala yang kau lakukan untukku

Kini....
 Mampukah aku membayar semua waktu yang kau beri untukku?
Semua perhatian yang kau curahkan untukku?
Semua senyum dan kesabaran yang tak ternilai dengan mata uang apapun?
Semua begitu indah        
Semua berlalu
Bersama usia yang kupunya

Ibu.... ayah....
Terimakasih atas segala yang tercurah
Terimakasih atas detik demi detik yang kau berikan padaku
Meski kau tak pedulikan waktu istirahat mu.

Di matamu yang celong dan guratan di pipi
tersimpan gambaran penuh harapan besar untuk masa depanku

Hanya do’a sederhana ini yang bisa kumohonkan pada Ilahi:
Robbigfirliiii....
Wali wa lidayya
Warham humaaa
Kama Robbayani soghiroo.

Ya Allah ya Tuhanku...
Kau ciptakan bulan dan bintang untuk terangi malam
Kau ciptaan matahari untuk terangi jagat raya ini,
maka
Berikan surga-Mu untuk kedua orangtuaku.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar